Hasil Pertandingan Manchester City Melawan Fulham

Manchester City berhasil mengalahkan Fulham dan sukses melaju ke perempat final Carabao Cup. Manchester City unggul 2-0 atas Fulham dalam laga putaran keempat  yang di selenggarakan di Etihad Stadium, Kamis (1/11/2018) waktu setempat.

Tampil di kandang dan pendukung sendiri membuat Manchester City mendominasi permainan. Pelatih Manchester City juga menurunkan beberapa pemain muda untuk menguji kemampuan mereka, para pemain muda yang di turunkan adalah Arijanet Muric, Oleksandr Zinchenko, Phil Foden dan Brahim Diaz.

Yang menjadi pahlawan dalam pertandingan tersebut adalah seorang pemain muda, Brahim Diaz. Diaz berhasil mencetak 2 gol dalam pertandingan tersebut.

Babak pertama di mulai dengan dominasi dari Manchester City walaupun mereka bermain dengan menurunkan para pemain muda. Fulham yang tertekan dalam pertandingan babak pertama lebih memilih untuk melakukan defend dan menunggu waktu untuk mencari celah menyerang.

Manchester City akhirnya berhasil membuka keunggulan mereka di menit ke-18 lewat Brahim Diaz. Gol tersebut berawal dari sepakan pojok bola yang jatuh didepan gawang langsung di sambut dengan tendangan keras dari Diaz, bola sempat terkena kaki dari Aleksandar Mitrovic dan berubah arah sehingga kiper Fulham menjadi mati langkah dan terciptalah satu gol untuk Manchester City.

Memasuki babak kedua Fulham mulai melakukan penyerangan walaupun masih belum bisa menembus pertahanan dari Manchester City. Fulham akhirnya harus berhenti berharap untuk dapat menyamakan score setelah gol kedua bersarang di gawang mereka. Gol kembali tercipta di menit ke-65 yang di cetak kembali oleh Brahim Diaz. Hasil keunggulan 2 gol tidak berubah sampai babak pertama berakhir.