Liverpool akan segera menghadapi Napoli pada laga lanjutan keenam Grup C Liga Champions 2018-2019 yang akan di selenggarakan di kandang Liverpool di Stadion Anfield, Liverpool, Selasa (11/12/2018) waktu setempat atau Rabu (12/12/2018) dini hari wib. Laga tersebut akan menjadi laga penentuan untuk Liverpool, apakah mereka akan bertahan dan melaju ke babak berikutnya atau mereka akan terhenti di penyisihan Group C.
Napoli saat ini menjadi juara Klasemen dalam Group C dengan total raihan 9 poin, di posisi kedua di ikuti oleh PSG dengan raihan 8 poin, di posisi ketiga di isi oleh Liverpool dengan raihan 6 poin, dan di posisi terakhir di isi oleh Red Star dengan raihan 4 poin.
Untuk memastikan diri agar bisa lolos ke Fase gugur maka Liverpool harus bisa menang dari Napoli setidaknya selisih 2 gol. Jika hal tersebut terjadi maka sudah di pastikan Napoli yang akan tersingkir dalam laga penyisihan Grup C.
Bukanlah hal yang gampang untuk bisa mengalahkan Napoli dengan selisih 2 buah gol, sebelumnya Liverpool pernah bertemu dengan Napoli di Stadion San Paolo, dalam laga tersebut anak asuh dari Carlo Ancelotti berhasil mengalahkan Liverpool dengan score 0-1. Bahkan dalam laga tersebut Liverpool terdesak oleh Napoli dan lebih memilih untuk bermain dengan bertahan daripada melakukan penyerangan.
Dalam laga ini pelatih dari Liverpool, Jurgen Kloop mengatakan bahwa anak asuhnya sudah siap melakukan apa yang sudah mereka rencanakan untuk bisa mengalahkan Napoli dalam laga tersebut. Jurgen Kloop juga optimis akan pertandingan ini.