Jika anda pernah atau sedang di hubungan yang tidak sehat. Apa kabar anda? Bagaimana perasaan anda? Apa masih mau bertahan dengan hubungan yang seperti itu? Ada banyak sekali pertanyaan yang ingin saya tujukan pada kalian, tapi akan percuma ditanyakan jika pada akhirnya anda tidak akan melepaskan hubungan toxic itu.
Makna Dan Arti Dari Sebuah Hubungan Pacaran
Hubungan pacaran itu diperuntukan untuk orang-orang yang dimana saling membutuhkan ada yang mengisi hari mereka. Untuk melengkapi mereka. Dan pacaran adalah masa dimana paling bahagia. Karena kalian akan semakin mengenal satu sama lain. Kalian akan saling memahami satu sama lain. Semakin peduli, semakin menerima kurang dan lebih pasangan. Dan tahu bahwa tidak ada yang sempurna. Tapi anda bisa menerima itu, dan kalian bisa bersama-sama melewati semuanya.
Dan pacaran adalah masa yang mendewasakan dua orang. Masa yang akan mengajarkan bagaimana mempersatukan 2 kepala, 2 cara pikir yang berbeda menjadi satu kesatuan. Bagaiman bisa dua orang yang berbeda bisa berjalan bersama, tanpa ada yang meninggalkan atau mendahului. Itulah pacaran. Yang dimana jika ada masalah, keduanya akan sama-sama menghadapinya, mengatasinya. Bagaimana cara kedua orang ini berkomunikasi untuk menyelesaikan masalah itu. Dan bagaimana kedua orang ini bisa bersama-sama, memutuskan dan membuat keputusan. Bagaimana satu sama lain akan saling menguatkan saat yang satu sedang tidak berdaya. Pacaran seharusnya berfungsi untuk mempermudah kalian pasangan menghadapi masalah.
Semakin mudah menyelesaikan masalah. Baik masalah dalam hubungan, maupun masalah pribadi. Karena kalian akan saling membantu. Saling support saling memberi. Bukan hanya menerima. Itu adalah fungsi pacaran pada dasarnya. Tapi banyak orang yang melupakan itu. Banyak orang yang mulai salah mengimplementasikan rasa cinta itu dalam hubungan pacaran. Atau ada orang yang saking cintanya. Cinta yang berlebih, yang tidak terkontrol, sampai membuat dia hilang kendali dan susah mengendalikan dirinya dalam hubungan sehingga terjadilah hubungan toxic. Jadi sebelum anda melangkah pada hubungan pacaran, pastikan dulu anda paham dan tahu fungsinya pacaran itu apa.