MANFAAT COKELAT BAGI TUBUH

7 Manfaat Cokelat dan Tips Aman Mengonsumsinya - Alodokter

tentu kita semua sudah tidak merasa asing lagi dengan yang namanya coklat yang bisa dibeli di mana saja , Karena cokelat adalah makanan yang paling disuka banyak orang di berbagai kalangan di berbagai belahan dunia, terutama bagi para pecinta coklat . Namun harus diingat kembali bagi orang yang mengidap masalah pencernaan seperti GERD  tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi nya.

coklat mempunyai antioksida alami yang mempunyai berbagai kegunaan bagi kesehatan , ini yang membuat banyak ilmuan mengatakan bahwa cokelat itu sehat jika dikonsumsi karena mengandung mineral seperti tembaga , magnesium, kalsium dan juga kalium yang berfungsi sebagai pelancaran siklus darah , kesehatan jantung dan juga otak.

dalam 3 jenis golongan coklat , coklat yang mempunyai kandungan lemak dan protein tertinggi adalah coklat putih sebesar 31% dibadingakan dengan coklat hitam yang hanya sebesar 28% namun coklat hitam juga mengandung serat yang cukup tinggi.

terdapat beberapa manfaat cokelat bagi kesehatan seperti :

  • menurut  para ilmuan di dalam coklat terkandung zat bernama phenylethulamine atau bisa disingkat PEA yang akan menciptakan rasa senang bagi pemakan nya
  • dapat membantu menurunkan berat badan karena jika kamu memakan cokelat sebelum makan maka hormon dalam otak akan meningkat sehingga otak akan mengirimkan sinyal kenyang pada tubuh anda.
  • menurut banyak ilmuan di dunia bagi orang yang mengkonsumsi coklat mereka akan mempunyai resiko penyakit stroke lebih rendah dibandingkan dengan orang tidak mengkonsumsi coklat
  • cokelat banyak  mineral yang cukup tinggi seperti selenium , zat seng dan juga potasium
  • dapat menjaga kesehatan kulit
  • berfungsi menjaga  sirkulasi jantung dengan mencegah sel darah putih supaya tidak menempel pada dinding sel karena nantinya akan menyumbat pembuluh darah arteri

walaupun coklat memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan tidak bisa di pungkiri bahwa meski begitu cokelat tetap memiliki efek samping yang juga perlu diperhatikan , dimana akan memberi efek buruk yang akan menyerang sistem saraf dan jaringan kardiovaskular , yang akan menyebabkan masalah kesehatan seperti detak jantung yang tidak normal.

ini merupakan beberapa efek samping jika seseorang mengkonsumsi cokelat dalam jumlah yang banyak :

  • berat badan akan bertambah karena asupan kalori yang masuk dalam tubuh berlebihan
  • beresiko terkena diabetes tipe 2 yang umum didapatkan oleh orang-orang yang kelebihan berat badan
  • cokelat juga dapat membuat seseorang merasakan sakit kepala atau migran yang disebabkan oleh banyak asupan cokelat dalam tubuh